DMI Bangka Belitung Silaturahmi Lebaran dengan Gubernur Terpilih, Danrem, dan Dirut PT Timah

by -98 Views

CyberNews Bangka Belitung – Pada hari pertama Idulfitri, Dewan Masjid Indonesia (DMI) Provinsi Bangka Belitung menggelar silaturahmi dengan sejumlah tokoh daerah, termasuk Gubernur Terpilih Hidayat Arsani, Danrem 045/Garuda Jaya Brigjen TNI Safta Feryansyah, serta Direktur Utama PT Timah Tbk, Dani Virsal, Senin 31 Maret 2025.

Ketua DMI Babel, H. Rasyid Ridho, didampingi pengurus inti seperti Rusdianto, M. Tanggung, dan Ali Akbar, turut hadir dalam kunjungan ini. Dalam pertemuan tersebut, mereka membahas berbagai hal, terutama mengenai penguatan peran masjid dalam pengembangan spiritual masyarakat.

Gubernur Terpilih Hidayat Arsani menyampaikan apresiasi terhadap peran DMI sebagai organisasi modern yang memiliki jaringan luas di seluruh provinsi. Ia menegaskan pentingnya dukungan dari berbagai pemangku kepentingan bagi DMI agar semakin aktif dalam menjalankan program-programnya.

“DMI adalah organisasi besar yang harus mendapat dukungan penuh. Saya bangga melihat peran DMI yang semakin jelas dalam masyarakat. Organisasi harus aktif dan memiliki banyak kegiatan, seperti yang dilakukan DMI saat ini,” ujar Hidayat Arsani.

Sementara itu, Danrem 045/Garuda Jaya Brigjen TNI Safta Feryansyah menegaskan dukungannya terhadap program peningkatan spiritual masyarakat yang digagas DMI. Ia bahkan menyatakan kesiapannya untuk bergabung dalam gerakan tersebut.

“Program peningkatan spiritual ini memiliki banyak manfaat, terutama dalam meningkatkan kesadaran kolektif masyarakat. Kami siap berkolaborasi dalam kegiatan positif ini,” ungkap Brigjen TNI Safta Feryansyah.

Di sisi lain, Direktur Utama PT Timah Tbk, Dani Virsal, turut memberikan apresiasi terhadap program unggulan DMI Babel. Ia juga berkomitmen untuk memberikan dukungan terhadap kegiatan yang dijalankan oleh organisasi tersebut. Salah satu program yang didorong adalah pembentukan masjid percontohan di Bangka Belitung.

“Jika memungkinkan, program masjid percontohan ini segera direalisasikan. Tidak perlu terlalu lama dalam teori, mari langsung kita jalankan karena masyarakat sudah menantikannya,” ujar Dani Virsal.

Ketua DMI Babel, H. Rasyid Ridho, menegaskan bahwa silaturahmi ini bertujuan untuk menyatukan visi antara pemerintah dan para pemangku kepentingan dalam memberikan solusi bagi umat.

“Silaturahmi seperti ini sangat penting agar tercipta keselarasan gerakan antara DMI, pemerintah, dan stakeholder terkait. Kami berharap kegiatan ini juga dapat dilakukan oleh pengurus DMI di tingkat kabupaten dan kota, sehingga dapat terwujud masyarakat yang aman, damai, dan sejahtera,” tutupnya@ Zen Adebi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.